Connect with us

Politik & Pemerintahan

Sidak Bangunan Penahan Longsor Kali Gandong, Komisi D DPRD Magetan Mencari Solusi.

Published

on

Sidak Bangunan Penahan Longsor Kali Gandong, Komisi D DPRD Magetan Mencari Solusi.

Rasi Fm – Komisi D DPRD Kabupaten Magetan melakukan sidak proyek dinding penahan tebing kali Gandong yang ambles pada Hari Minggu (8/5/2022) malam lalu. Ketua komisi D DPRD Kabupaten Magetan, Suyono Wiling mengatakan, bangunan penahan longsor yang mengalami amblas dimungkinkan beberapa hal seperti perencanaan yang kurang tepat serta dimungkinkan pelaksanaan pekerjaan yang kurang konsekuen.
“Secara kasat mata yang kita saksikan ini adalah ada kaitannya keretakan dengan infrastruktur Kali Gandong terutama tebing. Ini ada 2 kemungkinan yang pertama berkaitan dengan perencanaanya yang kurang tepat, yang kedua kami tidak menuduh barangkali pelaksana dari pekerjaan ini tidak konsekuen terhadap apa yang menjadi dokumen kontrak itu,” ujarnya.
Dengan adanya temuan tersebut Suyono Wiling mengaku DPRD Kabupaten Magetan akan melakukan koordinasi dengan pihak BBWS DAS Solo terkait perbaikan dari amblesnya bangunan siring penahan longsor kali gandong dikarenakan tanggung jawab pelakasanaan pekerjaan telah dilaksanakan. DPRD Kabupaten Magetan akan memastikan terkait upaya perbaikan siring yang amblas karena kondisi tersebut akan mengkhawatirkan warga jika tidak segera dicarikan solusi.
“Masa pemeliharaan atau tanggung jawab dari rekanan atau pihak ketiga ini sudah terselesaikan. Artinya sudah melampaui dari 6 bulan sesuai dengan kesepakatan atau MOU yang ada didalam kontrak. Maka ini juga perlu kami pertanyakan, ini nanti menjadi tanggung jawab siapa? Sehingga kami dalam waktu dekat sesegera mungkin ada upaya dan usaha dari pemerintah pusat menyelesaikan kaitan persoalan yang ada di Kali Gandong dengan harapan masyarakat tidak lagi dihantui rasa takut dan was was ketika musim hujan dan jalan ini bisa digunakan kembali,“ imbuhnya (DmS)

Baca Juga:  GHIPPA Sumber Rejeki Kawedanan Wakili Magetan Dalam Lomba di Bakorwil Madiun.

 983 total views,  3 views today