Pol&Pem
233 Aset lahan Milik Pemerintah Kabupaten Magetan Selesai Disertifikasi.
Published
1 bulan agoon
By
rasinews
Rasi Fm – Pemerintah Kabupaten Magetan menyelesaikan 233 sertifikasi aset lahan milik pemerintah daerah yang selama ini belum tersertifikasi. Bupati Magetan Suprawoto mengatakan, dengan adanya sertifikat pada lahan aset milik pemerintah daerah tersebut akan memperkecil permasalahan kepemilikan lahan di belakang hari. Dengan adanya dokumen sertifikat aset lahan milik pemerintah daerah ada kepastian hukum untuk pengelolaan aset kedepan.
“Kita ingin menyelesaikan sertifikasi aset milik pemerintah daerah tadi ada 233 yang diserahkan oleh BPN masih ada sekitar 72 itu akan segera, Ini upaya kita jangan sampai ada persoalan dibelakang hari karena tanah ini menjadi persoalan pelik di kita,” ujarnya.
Saat ini masih ada sekitar 72 lahan aset pemerintah daerah yang masih dalam penyelesaian sertifikasi di BPN. Rencananya tahun 2024 mendatang seluruh lahan aset milik pemerintah daerah Kabupaten Magetan akan selesai dilakukan sertifikasi.
“Kita juga membantu alat alat di BPN juga hibah untuk mempercepat itu, kita juga mempercepat untuk sertifikat aset pemerintah daerah,” imbuhnya.
Sementara sejumlah aset pemerintah daerah lainnya yang selama ini mangkrak tidak difungsikan seperti kolam renang di Ngerong akan di kelola investor. (DmS)
147 total views, 3 views today
You may like
Kasus Pandemi Melandai, Pemkab Magetan Terus Galakkan Vaksinasi.
Kunjungi Ponorogo, Sandiaga Uno Mengatakan Ada 1,1 Juta Lapangan Kerja Terbuka Melalui UMKM.
Pemkab Magetan Sosialisasikan Pelaksanaan Pemotongan Hewan di Masa Pandemi PMK.
DPRD Kabupaten Magetan Perjuangkan Nasib Guru Honorer Dilingkup Pemerintah Daerah Melalui Perda.
Tangani PMK Pemkab Magetan Dapat Bantuan Dari Mahasiswa Peternakan Yang KKN Tematik.
Atlit Paralayang Kabupaten Magetan Sumbang Medali Perunggu di Ajang Porprov Jember.