Lifestyle
Aktif Menulis Dalam Bahasa Jawa, Bupati Magetan Dapat Penghargaan Dari Muri.
Published
10 bulan agoon
By
rasinews
Rasi Fm – Bupati Magetan, mendapat penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia atau MURI karena menulis dalam bahasa Indonesia dan Bahasa Jawa. Bupati Magetan Suprawoto mengatakan, kegemarannya menulis dalam bahasa Indonesia maupun dalam bahasa Jawa untuk mengemukakan gagasannya kepada public. Terkait menulis dalam bahasa jawa menurutnya karena banyak orang yang mulai enggan menulis dalam bahasa daerah dan sedikitnya media yang berbahasa jawa. “Awalnya prihatin sebagai orang Jawa karena sedikit yang bersedia menulis dalam bahasa jawa padahal orang jawa itu banyak, tapi media bahasa jawa tinggal 3, itupun majalah,” ujarnya melalui pesan singkat Jumat (01/04/2022).
Suprawoto menambahkan, sejak tahun 1990 dia mulai menulis di majalah Panjebar Semangat meski belum rutin. Dan sejak pindah tugas di Jakarta pada tahun 2005 kepeduliannya terhadap bahasa jawa dan kegemarannya nulis mulai disalurkan secara rutin di majalah Penjebar Semangat. “Mulai tahun 2009 sampai sekarang setiap minggu malah punya rubrik tetap kembang setaman di Panjebar Semangat,” imbuhnya.
Bupati Magetan Suprawoto yang telah menerbitkan 8 buku tersebut menerima penghargaan di kantor Museum Rekor-Dunia Indonesia atau MURI Jl Perintis Kemerdekaan Semarang yang diserahkan langsung oleh Kepala Kantor Muri Semarang Andriana. Bupati Magetan tercatat di Museum Rekor-Dunia Indonesia atau MURI sebagai bupati yang menulis di media masa yang berkesinambungan terlama dalam dua bahasa, Bahasa Indonesai dan Bahasa Jawa. (DmS)
1,164 total views, 3 views today
You may like
Cerita Sekolah Ternak Kambing Gratis Andhika, Mimpi Membangun Kemandirian Ekonomi di Pedesaan.
KPU Terima 237 Aduan Warga Terkait Sipol, Puluhan Diantaranya Disinyalir Anggota PPS
Harga Kedelai Impor Naik Signifikan di Magetan, Penjual Kedelai dan Tempe di Pasar Sayur Magetan Sepi.
Rekam Perempuan Mandi dan Curi Pakaian Dalam Bekas Perempuan Untuk diposting Media Sosial, Pria di Magetan Diamankan Polisi.
Dinas Perpustakaan Kabupaten Magetan Gelar Les Gratis Untuk Meminimalisir Ketergantungan Gadget.
Marak Pemberhentian Perangkat Desa Unprosedural, Ratusan Perangkat Desa Magetan Ngeluruk Ke Senayan.